7 Tips Mudah Cuci Karpet Masjid Sendiri
Karpet biasanya digunakan sebagai alas atau penutup lantai yang mana fungsinya adalah agar pijakan kaki bisa terasa lebih nyaman dan hangat. Penggunaan karpet ini juga diaplikasikan pada masjid sebagai dasar dalam menjalankan ibadah.
Untuk booking cuci karpet masjid terdekat dengan harga ekonomis dan hasil yang bagus dan wangi silakan KLIK DI SINI
Nah, karpet yang biasanya digunakan pada masjid ini kebanyakan memiliki corak menyerupai sajadah. Sehingga terkadang orang yang akan beribadah sudah tidak perlu lagi menggunakan sajadahnya karena karpet masjid pun sudah cukup.
Konsep utama masjid memang sering dibuat terbuka, sehingga banyak debu dari luar yang mudah sekali untuk masuk. Selain itu, debu-debu ini juga sangat mudah menempel pada karpet masjid. Hal inilah yang sering menimbulkan warna dari karpet masjid menjadi lebih gelap atau terasa kotor di kaki ketika diinjak.
Oleh sebab itu, karpet masjid pun perlu dicuci secara rutin agar kebersihannya tetap terjaga, sehingga orang yang akan beribadah pun bisa merasanya nyaman. Ingat juga peribahasa yang mengatakan bahwa kebersihan merupakan sebagian dari iman.
Selain itu, kebersihan dari tempat beribadah juga merupakan salah satu syarat sahnya sholat. Karpet yang kotor bisa dijadikan sebagai tempat berkumpulnya bakteri, kuman, hingga bibit penyakit. Daya tahan karpet pun akan lebih lama jika rutin dilakukan cuci karpet masjid ini.
Namun, dengan ukurannya yang begitu besar inilah sehingga membuatnya begitu sulit untuk dilakukan pencucian. Oleh sebab itu, Anda perlu menggunakan panduan khusus untuk bisa mencuci karpet masjid ini.
Untuk memudahkan dan dengan cepat karpet masjid menjadi bersih maka disarankan memakai jasa cuci karpet masjid dimana harganya masuk di kantong dan tidak memberatkan kantong pengurus masjid ataupun keuangan masjid. Pengurus masjid fokus mengurus jamaah dan bagaimana menjaga jamaah yang sholat lebih khusyu.
Untuk booking jasa cuci karpet masjid terdekat dengan harga ekonomis dan hasil yang bagus dan wangi silakan KLIK DI SINI
Gunakan Vacuum Cleaner
Seperti yang Anda ketahui, bahwa kebanyakan kotoran yang menempel pada karpet masjid ini merupakan partikel debu yang mana terselip di bagian sela serat karpetnya. Jadi, upaya yang bisa dilakukan dan terasa lebih efektif untuk mengangkat dan menghilangkan semua debu tersebut adalah dengan menggunakan vacuum cleaner.
Debu-debu ini haruslah dibersihkan terlebih dahulu sebelum karpet disiram menggunakan air, sehingga nantinya proses cuci karpet masjid ini pun bisa dilakukan dengan mudah. Dimana nantinya Andalah yang akan kerepotan sendiri ketika harus membersihkan debu yang sudah terlanjur basah tersebut.
Dengan vacuum cleaner ini tentunya semua debu yang menempel pada karpet akan terangkat dengan lebih maksimal dari pada Anda harus menyapunya atau memukulinya dengan menggunakan sapu lidi. Hal tersebut pun bisa menimbulkan debu yang malah akan menambah pekerjaan Anda ketika debu tersebut bertebaran dimana-mana.
Gantung Karpet di Jemuran Khusus
Langkah kedua dalam cuci karpet masjid yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggantungkan karpet pada jemuran khusus. Dimana jemurannya haruslah lebih tinggi agar karpet bisa menggantung sempurna.
Hal ini dilakukan untuk menghindari pencucian karpet di atas lantai yang malah akan mempersulit Anda ketika hendak menjemurnya. Dimana karpet sudah terlanjur basah sehingga sulit untuk diangkat karena berat. Selain itu, karpet yang dicuci diatas lantai juga bisa merusak karet yang ada pada karpetnya.
Gantungan ini sebaiknya dibuat dari besi atau tali yang kuat agar bisa menopang berat karpetnya, terlebih ketika sudah diberi air nantinya. Penggantungan karpet ini bertujuan untuk mempermudah proses pencucian agar seluruh kotoran bisa langsung jatuh kebawah tanpa harus berpindah ke sisi lainnya.
Semprot Karpet dengan Air Bertekanan Tinggi
Tips cuci karpet masjid berikutnya setelah karpet digantung adalah dengan menyemprotkan air bertekanan tinggi menggunakan selang semprot. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar kotoran atau debu yang masih menempel pada sela serat karpet bisa terus keluar dan mengucur turun.
Semprotkan air ini secara merata pada seluruh bagian karpet mulai dari arah atas ke bawah. Hal ini bertujuan agar partiket kotoran itu terus turun dan ikut terbuang seiring dengan menetesnya air.
Gunakan Cairan Khusus Karpet
Penting sekali untuk diingat bahwa pencucian segala macam barang tentu memiliki alat dan bahan khusus untuk melakukannya, begitu pula dengan karpet masjid. Sebaiknya, Anda gunakanlah sabun khusus untuk cuci karpet masjid ini.
Produk pencuci khusus karpet ini sudah banyak dijual di pasaran, jadi Anda sudah tidak perlu repot lagi dalam membelinya. Hindari pemakaian detergen pakaian untuk mencuci karpet, karena hal ini malah akan merusak serat kain pada karpet masjid tersebut.
Selain itu, jika Anda menggunakan detergen pun kebutuhannya akan sangat banyak, sehingga lebih boros jatuhnya. Jika memang tidak ada cairan khusus untuk mencuci karpet, maka Anda pun bisa menggunakan sabun yang berbahan dasar alami.
Sebagai alternatifnya, Anda bisa menggunakan sabun cuci piring untuk mencuci karpet masjid karena dianggap lebih aman dan lembut untuk membersihkan karpet jika dibandingkan dengan harus menggunakan detergen yang notabenenya mengandung bahan kimia aktif yang terkadang bisa membuat tangan terasa panas.
Gunakan Sikat Berbulu Halus
Cara selanjutnya dalam cuci karpet masjid yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggosok permukaan karpet menggunakan sikat yang halus. Penyikatan ini dilakukan untuk membuat karpet menjadi lebih bersih secara maksimal.
Penggunaan sikat berbulu halus juga bertujuan agar tidak merusak serat karpetnya. Oleh sebab itu, jangan menyikat karpet dengan keras, namun cukup lakukan secara lembut dan fokuskan pada area tengahnya saja. Hal ini dikarenakan benang yang ada pada pinggiran karpet akan mudah rontok apabila sering disikat.
Jemur di Tempat Teduh
Perlu Anda ingat lagi bahwa sinar matahari mengandung sinar infrared dan sinar ultraviolet yang sifatnya adalah merusak. Jika Anda menjemur karpet masjid langsung dibawah terik sinar matahari, maka warna karpet pun akan lebih mudah memudar, bahkan lama kelamaan seratnya pun akan rusak.
Proses penjemuran karpet setelah cuci karpet masjid dilakukan dan paling aman adalah dengan memanfaatkan angin saja untuk mengeringkannya. Jadi, Anda bisa menjemur karpet tersebut di tempat yang teduh dan memiliki sirkulasi udara yang baik.
Meskipun memang dibutuhkan waktu yang terbilang lama jika dibandingkan dengan menjemurnya dibawah terik matahari secara langsung, namun kondisi karpet pun akan tetap terjaga keawetannya.
Memakai Jasa Cuci Karpet Masjid Agar Terjamin dan Cepat
Untuk para pengurus masjid ataupun pengurus DKM (Dewan Kemakmuran Masjid) untuk memelihara karpet masjid agar terjaga kebersihan dan tetap enak dipakai ketika beribadah sholat adalah dengan memakai jasa cuci karpet masjid.
Kenapa memakai jasa cuci karpet masjid :
- Pengurus dan marbot fokus untuk melakukan hal yang biasa dilakukan
- Untuk hal yang jarang atau tidak punya kemampuan ataupun skil maka lebih baik pekerjaan tersebut diberikan kepada yang ahlinya sehingga cepat dan tepat pengerjaannya
- Menghemat waktu karena tidak perlu melakukan trial dan error untuk suatu pekerjaan baru dan jarang dilakukan.
Gunakan Baking Soda untuk Menghilangkan Bau
Karpet yang baru selesai dicuci tentunya akan mengeluarkan bau yang tidak sedap dan cukup mengganggu penciuman. Selain menggunakan cairan pewangi, Anda pun bisa menggunakan bahan alami untuk menghilangkan bau tidak sedap tersebut.
Salah satu bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan bau tidak sedap pada karpet yang baru di cuci karpet masjid adalah dengan menggunakan baking soda. Cara pengaplikasiannya pun cukup mudah, yakni Anda hanya tinggal menaburkan baking soda diatas karpet masjid dan menunggu sekitar 30 hingga 45 menit saja.
Setelah itu, bersihkan kembali bubuk baking soda tersebut dengan menggunakan vacuum cleaner. Dengan begitu, karpet masjid pun akan terlihat lebih bersih dan lebih wangi, sehingga siapapun yang akan beribadah bisa merasa nyaman.
Inilah beberapa tips atau cara yang bisa Anda coba lakukan dalam upaya cuci karpet masjid. Semoga penjelasan ini bermanfaat dan bisa dengan mudah Anda lakukan.
Untuk booking jasa cuci karpet masjid terdekat dengan harga ekonomis dan hasil yang bagus dan wangi silakan KLIK DI SINI