Mengenal Pentingnya Membersihkan Kasur Spring Bed dan Langkah-Langkahnya

Seiring berkembangnya zaman, selera orang-orang dalam memilih alas tidur semakin berkembang. Dulunya banyak orang bisa tidur cukup dengan alas tikar lalu kemudian mereka juga mengenal kasur dari kapas. Sekarang kasur spring bed lebih banyak digunakan karena lebih empuk dan nyaman meskipun harganya juga lebih mahal.

Spring bed juga terbuat dari bahan yang lebih tahan lama sehingga umur penggunaannya pun lebih panjang. Selama dipakai, tentu saja kasur spring bed bisa kotor terkena makanan atau debu yang semakin lama menempel semakin banyak. Meskipun pada penggunaannya, kasur spring bed dilapisi dengan kain sprei, hal itu tidak menjamin spring bed terhindar dari kotoran. Bahkan kuman dan bakteri bisa dengan mudah bersarang pada spring bed.

Sebagai tempat tidur, kasur spring bed sangat rawan kotor maka penting untuk membersihkannya secara rutin. Hal yang paling mudah dalam membersihkan kasur spring bed adalah dengan mengganti sprei secara berkala setidaknya seminggu satu kali. Kasur juga bisa ditepuk permukaannya agar debu dan kotoran yang terlihat bisa terangkat. Namun cara-cara tersebut bisa saja masih meninggalkan kotoran di permukaan kasur spring bed.

Pentingnya Membersihkan Spring Bed

Spring bed menjadi tempat untuk istirahat yang artinya sangat menentukan kualitas tidur seseorang. Jika seseorang gagal mendapatkan tidur yang berkualitas, maka kesehatannya akan terganggu. Banyak masalah kesehatan dan penyakit serius yang bisa timbul karena seseorang kurang tidur atau tidak bisa tidur nyenyak. Dari satu penyebab inipun bisa muncul berbagai masalah besar lain dalam kehidupannya.

Melihat dari pentingnya tidur berkualitas, maka penting sekali untuk mewujudkannya. Salah satunya dengan cara menyediakan tempat tidur yang nyaman, bersih dan wangi. Tidur pun bisa lebih nyenyak dan tubuh kembali segar untuk memulai aktivitas kembali. Untuk mewujudkan tempat tidur yang nyaman, kebersihan spring bed harus selalu diperhatikan. Maka dari itu, membersihkan kasur spring bed harus selalu dilakukan dengan teratur.

Urusan membersihkan kasur tidak hanya sebatas mengganti sprei dan menepuk debunya saja. Kotoran lain masih sangat mungkin tersembunyi di permukaan spring bed dan tidak bisa hilang hanya dengan menepuknya saja. Bisa juga itu termasuk kuman dan bakteri yang bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan sehingga diperlukan usaha pembersihan kasur spring bed secara menyeluruh dan detail sampai ke bagian tersembunyi.

Membersihkan kasur spring bed secara menyeluruh bisa saja sulit dilakukan sendiri, terutama jika tidak memiliki alat pendukung yang memadai. Selain itu, keterbatasan waktu juga menjadi penghalang kegiatan tersebut terutama bagi orang-orang yang kesibukannya padat. Untuk masalah tersebut, solusinya adalah menggunakan jasa laundry atau sedot kasur spring bed yang sudah berpengalaman dan terbukti banyak dipercaya pelanggan.

Langkah-langkah Membersihkan Spring Bed

Membersihkan spring bed dari kotoran yang terlihat memang sangat mudah. Hanya perlu menyapu permukaannya dengan kemocen atau sapu lidi kecil setiap spring bed akan digunakan. Namun untuk membersihkan kotoran yang tidak terlihat seperti kuman atau tungau, maka diperlukan langkah yang lebih detail. Alat yang digunakan pun tidak hanya sekadar alat manual tapi juga membutuhkan bantuan mesin khusus.

Membersihkan kasur spring bed secara maksimal dimulai dengan menyemprotkan air dingin pada permukaan yang terkena noda. Bukan air dingin biasa, jasa cuci kasur biasanya juga menambahkan campuran zat-zat tertentu. Komposisi air dan zat tambahan yang digunakan sudah melalui perhitungan yang matang untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Dengan kata lain, usaha membersihkan kasur tidak boleh dilakukan sembarangan.

Lagi-lagi bukan langkah yang asal-asalan, cairan bahan tertentu untuk menyemprot bagian spring bed yang kotor juga memperhatikan jenis bahan alas tidur tersebut. Bahan tertentu mungkin sensitif terhadap zat tertentu dan membuatnya cepat rusak. Jadi penggunaan zat kimia tambahan juga melalui berbagai pertimbangan demi menghindari kerusakan pada kasur spring bed yang akhirnya merugikan kedua belah pihak.

Setelah diberi cairan pembersih, bagian kasur yang kotor ditempeli kain khusus yang bertujuan agar kotoran dapat terangkat dengan mudah. Setelah kotoran dipastikan bisa menempel pada kain, berikutnya adalah membersihkan kasur spring bed dengan cara membilasnya dengan air. Pada tahap ini akan digunakan sabun khusus untuk menghasilkan bau harum pada kasur spring bed.

Bagian terakhir yang sangat penting adalah proses pengeringan yang masih memanfaatkan alat khusus. Dengan mengeringkan seluruh bagian kasur spring bed, maka permukaannya akan benar-benar bersih. Sementara jika masih ada sisa air yang tertinggal, itu bisa memicu masalah lain seperti tumbuhnya jamur dan bau yang tidak sedap. Pada tahap ini harus dipastikan semua bagian kasur spring bed telah kering sebelum kembali digunakan.

Dengan tahap yang begitu rumit, tidak heran jika banyak orang malas membersihkan kasur spring bed sendiri. Namun tidak perlu khawatir dan jangan sampai membiarkan kasur spring bed terus kotor karena sekarang sudah ada jasa cuci kasur yang profesional. Jasa cuci kasur akan bekerja sesuai prosedur yang tepat sehingga hasil yang didapatkan benar-benar bersih dan wangi.

Mengenal Pentingnya Membersihkan Kasur

Menemukan Jasa Cuci Kasur Berpengalaman

Jika dilihat dari kemungkinan buruknya, usaha membersihkan kasur perlu dilakukan secara berkala. Jangan sampai menunggu masalah kesehatan muncul baru membersihkan kasur karena itu tidak akan mampu menjadi solusi. Lebih baik kasur spring bed rutin dibersihkan sebelum timbul masalah pada kesehatan keluarga. Percayakan saja tugas tersebut pada jasa cuci kasur yang biasanya juga bisa mencuci sofa hingga kursi.

Jasa cuci kasur spring bed berpengalaman bisa dilihat dari beberapa ciri khusus. Pertama dari kejelasan alamat serta nomor kontaknya yang menandakan bahwa jasa tersebut nyata adanya. Selanjutnya bisa dilihat dari layanan yang lengkap beserta harga yang masuk akal. Pelanggan perlu memperhatikan hal-hal tersebut agar mendapatkan hasil layanan membersihkan kasur spring bed yang memuaskan dengan harga yang sesuai.

Jasa laundry kasur yang profesional juga menerapkan langkah kerja yang sesuai standar. Penggunaan bahan kimia tertentu juga sesuai dengan anjuran kesehatan sehingga tidak membahayakan keluarga. Di samping itu, setiap langkah kerja dilakukan dengan teratur dan terarah jadi pekerjaan bisa dilakukan dengan efisien.

Adanya garansi juga bisa menjadi pertimbangan dalam memilih jasa cuci atau sedot kasur. Garansi memberikan jaminan keamanan pada pelanggan agar yakin terhadap kualitas yang diberikan. Garansi dari layanan kebersihan kasur spring bed juga menjadi bukti profesionalitas jasa tersebut. Pelanggan tidak perlu lagi ragu menggunakan jasa cuci kasur yang memiliki ciri-ciri seperti di atas.

Membersihkan kasur spring bed sendiri tidak selalu mudah meski terdengar sederhana. Ada banyak detail yang perlu diperhatikan demi mendapatkan kasur spring bed yang bersihnya maksimal dan menyeluruh. Daripada repot melakukannya sendiri, percayakan saja pada jasa cuci kasur yang sudah berpengalaman dan terbukti profesional. Kasur spring bed bisa bersih maksimal tanpa menghabiskan banyak waktu dan tenaga.

Jagoan Cleaning Tahu Mengenal Pentingnya Membersihkan Kasur

Jagoan Cleaning dengan salah satu bidang usahanya jasa cuci kasur springbed tahu betul mengenai pentingnya membersihkan kasur agar bersih, sehat dan wangi.

Untuk kontak jasa cuci kasur springbed bisa >> KLIK DI SINI <<

jagoan cleaning

Customer Service

Mba Nia di 0812 – 8814 – 4440

Cabang :
Jl Cempaka No.22
Jakarta

Kantor Pusat :
Jl Transyogi, Jakarta Timur